Wednesday, February 22, 2012

tak ada pengandaian, hadapilah kenyataan

malam ini tak ada kata yang dapat ku ungkapkan untuk mewakili apa yang kurasa
semua koleksi ini menjadi satu tanpa pandang bulu siapa yang harus diprioritaskan
tak dapat ku sangkal berapa kali hampir habis rasa sabarku menikmatinya
taka ada alasan juga mengapa aku terlalu egois mengatakan bahwa aku kesepian
begitu banyak pengandaian yang tersusun rapi menjadi sebuah kalimat yang ingin diucapkan
namun dibalik banyaknya hal yang dirasa tetaplah logika berhak mengambil alih
pengandaian adalah bukti bahwa seseorang kecewa akan takdirnya
hidup memang sudah suratan, taka ada larangan pula untuk bermimpi
jika begitu apakah salah bila seseorang berandai-andai?
mungkin sebagian orang menganggap biasa dan sebagian lain menganggap percuma
sebenarnya yang harus dipahami adalah bukan perdebatan diatas
tapi hadapilah kenyataan..
kenyataan dimana hidup tak akan selalu indah dan tak pula selalu suram
kenyataan bahwa takdir hidupmu telah ada yang mengaturnya
dan kenyataan bahwa kau tidak hidup sendiri untuk menerima kenyataan itu

No comments: